Andika Perkasa Tenggelam di Lautan Gen Z

Pati jursidnusantara.com Sambangi Gen Z di tempat kongkow Kopinan 24 Jl Pemuda Pati Andika – Hendi mendapat sambutan luar biasa, ribuan muda mudi antusias berebut salaman dan selfy. Andika Perkasa bak artis Internasional dielu elukan sejak datang hingga hengkang tumplek bleg muda mudi berjubel tak mau menyia nyiakan kesempatan tersebut. Andika bak tenggelam dalam lautan manusia yang mengidolakannya, Kamis 14 November 2024.

Kejadian luar biasa tersebut seakan membenarkan hasil survey bahwa Gen Z lebih mengidolakan Andika ketimbang rivalnya. Dilansir dari Survei Litbang Kompas menunjukkan generasi Z atau Gen-Z lebih memilih Andika Perkasa–Hendrar Prihadi (Andika-Hendi) ketimbang Ahmad Luthfi–Taj Yasin (Luthfi-Yasin) pada Pilkada Jawa Tengah.

Hal itu ditunjukkan dari elektabilitas Andika-Hendi yang berada di angka 36,2 persen sementara Luthfi-Yasin 25,5 persen.Demikian Vincentius Gitiyarko menjelaskan dalam Breaking News Kompas TV tentang Hasil Survei Litbang Kompas pada Pilkada Jawa Tengah.

Diketahui Generasi Z (Gen Z) adalah sebutan untuk orang-orang yang lahir antara tahun 1997 hingga 2012. Gen Z merupakan generasi pertama yang tumbuh di era internet dan teknologi digital, sehingga mereka terbiasa dengan dunia online sejak kecil. Beberapa karakteristik Gen Z, di antaranya:Melek teknologi, Kreatif, Menerima perbedaan, Peduli terhadap sesama, Senang berekspresi, Terhubung dengan internet, dan Aktif di media sosial.

Read  Menjalin Kerukunan Beragama dan Bernegara, Tema Sedekah Bumi Pemdes Getas Pejaten Kudus

Paslon Gubernur Jawa Tengah Andika – Hendi hari ini adakan safari kampanye atau road show di empat titik di Kabupaten Pati. Dari Pondok pesantren, lingkungan buruh, para petani dan yang terakhir di tempat kongkow Gen Z di Jl Pemuda kota Pati. Dengan didampingi  para petinggi partai PDI Perjuangan di Pati, dari ketua DPC Ali Badrudin dan jajarannya, anggota DPR RI Haryanto, Calon Bupati Pati Wahyu Indriyanto.

 

/Tim.