Dgp8 Berkolaborasi Dengan AKOP Semarang Dan UD Surlogabadi, Salurkan bantuan Di Mintobasuki

Pati, jursidnusantara.com ll Ketua Dewan Perwakilan Daerah ( DPD ) Dukung Ganjar Pranowo Presiden ke-8 ( DGP8 ) Haji Nur Chamim SH turut turun ke lokasi daerah yang terdampak banjir di desa Mintobasuki kecamatan Gabus kabupaten Pati. Sabtu (11 Maret 2023).

Adapun kegiatan diadakan karena mengingat banyak sekali daerah di Kabupaten Pati yang sangat membutuhkan bantuan. Desa Mintobasuki masih membutuhkan tangan – tangan yang mau peduli bencana banjir.

Haji Nur Chamim berharap agar DGP8 peka bencana yang sering kali melanda di setiap desa yang punya lokasi dekat dengan sungai. Beliau juga memberikan suport kepada warga yang saat ini membutuhkan suport dan kepedulian. “Yang sabar njih pak,semoga banjir cepat berlalu ya, maaf kami hanya bisa membantu seadanya semoga bermanfaat njih”, kata ketua DGP8 tersebut. “Semoga banjir cepat surut pak,dan warga bisa beraktifitas kembali njih”, ungkapnya sembari tersenyum kepada warga dan ,perangkat desa yang ada di lokasi tersebut.

Adapun 85 bungkus sembako yang dari Juwana terdiri dari mie instant dan telor, juga 98 bungkus yang dari Pati telah tersalurkan. Berharap bantuan bisa bermanfaat bagi Desa Mintobasuki dan desa Doropayung yang berada di Kecamatan Juwana. Bantuan di salurkan di dua titik dikarenakan desa itulah yang masih membutuhkan bantuan.

Donatur juga didapatkan dari Usaha Dagang ( UD ) SURLOGABADI yang berada di Kecamatan Juwana Kabupaten Pati, dan Alumni Akademi Koprasi ( AKOP ) yang berada di Semarang.

Mengingat Desa Mintobasuki punya letak geografisnya yang dekat dengan daerah aliran sungai Silugonggo yang menjadi langganan banjir di setiap hujan turun.
Seperti yang di ungkapkan Puji Budi Leksono kepada awak media , bahwa warganya selalu khawatir di kala hujan turun,” karena takutnya banjir susulan datang di saat hujan tak kunjung reda. Saya berharap agar banjir cepat surut,dan warga saya bisa beraktifitas seperti biasanya mbak “, ungkapnya dengan wajah sedih.

Reporter : Arikha