POLRI  

Polsubsektor Trangkil Dikukuhkan oleh Kapolda Jateng Bersama 14 Subsektor Lainya.

 

jursidnusantara.com.Pati, 04 Oktober 2022,bertempat di Polsubsektor Trangkil dilaksanakan Zoom Meeting Pengukuhan 14 (empat belas) Polsubsektor jajaran Polda Jateng yang dilaksanakan secara terpusat di Polres Batang. Adapun untuk Polres Pati dilaksanakan di Aula Mapolsek Subsektor Trangkil alamat : Jl. Raya Pati – Tayu Km. 10 Desa Kajar Kecamatan Trangkil.

Kegiatan Zoom Meeting dipimpin oleh KABAG OPS POLRES PATI KOMPOL Sugino, S.H., M.H.
Hadir dalam acara ; Kasat Binmas Polres Pati AKP Eko Pujiono, Kasi Humas Polres Pati AKP Pujiati, S. Sos, Kasat Intelkam Polres Pati AKP Kisnoaji budy Widarjo , S.E.,Kapolsek Juwana AKP Ali Mahmufi, SH, Kapolsek Margoyoso AKP Imam basuki PS Kasubbag Binkar Bag SDM IPTU Mudofar, SH, Kasi Keu Polres Pati IPTU Sugiyono, Kasium Polres Pati IPDA Sutopo Catur Putrawan, Kanit Binpolmas IPTU Ani Widiati Kasi TIK IPDA Kumyadi, Waka Polsek Wedarijaksa IPTU Bambang Pujianto SH, Camat Trangkil Bp. Wahyu Wuriyanto, S. STP. MM
Danramil Trangkil KAPTEN Tri Ducipto atau yang mewakili
, Pimpinan PG Trangkil/ PT. Kebon Agung Sukirno atau yang mewakili, Para Kepala desa Se- Kecamatan Trangkil
, Bhabinkamtibmas Polsubsektor Trangkil sebanyak 8 personil, dan Anggota Polsubsektor Trangkil sebanyak 7 personil.

Read  TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022 Kodim Pati Hari Ini resmi Ditutup.

Dalam Sambutanya Kapolda Jawa Tengah IRJEN POL Drs. Ahmad Luthfi, S.St.Mk, S.H menekankan bahwa POLRI harus hadir di tengah – tengah masyarakat.

“POLRI harus hadir di tengah- tengah masyarakat dengan konsep POLRI HADIR, Tidak ada wilayah yang ada diwilayah Polda Jateng tidak tersentuh petugas Kepolisian, POLRI harus selalu hadir sebagai jaminan keamanan dan selalu melakukan pembinaan
Dengan dibentuknya” ungkap Kapolda Jateng .

Lanjutnya lagi, “Polsubsektor harapan saya tahun depan harus jadi Polsek, karena Polsek merupakan ujung tombak kegiatan Kepolisian dan Polsek sebagai basis deteksi dini kegiatan Kepolisian”.

Read  Kapolresta Pati Edukasi Murid SMAN 1 Saat Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Acara berlanjut Peresmian/ pengguntingan pita Polsubsektor Kandengan Polres Batang oleh Kapolda Jateng IRJEN POL Drs. Ahmad Luthfi, S.St.Mk, S.H.. Setelahnya rombongan Kapolda meninjau Polsubsektor Kandengan Polres Batang .

Polsek wedarijaksa membawahi Polsubsektor Trangkil, dengan dikukuhkannya Polsubsektor Trangkil yaitu untuk mendekatkan pelayanan Polri dalam bidang Kamtibmas di wilayah kecamatan Trangkil .Tahun depan dikukuhkan menjadi Polsek Type D (prarural).

Sumber : Huma Respati.

Editor : Mury.